GJAW 2023 mengangkat tema otomotif dan lifestyle, sejalan dengan temanya, Mazda Indonesia menunjukkan konsistensinya dalam mengkolaborasikan otomotif dan fashion. Setelah sebelumnya pernah bekerja sama pada Jakarta Fashion Week (JFW) 2023, Mazda Indonesia kembali berkolaborasi dengan salah satu fashion designer ternama tanah air, Jeffry Tan, di GJAW 2023 untuk menghadirkan sinergi otomotif dan fashion lewat koleksi collaboration merchandise “Exclusive Mazda Curated Jacket by Jeffry Tan” dengan tema “Jinba-Ittai”.
Untuk semakin memeriahkan GJAW 2023, Mazda Indonesia juga menyelenggarakan Mazda Talks berjudul “Unleashing the Perfect Harmony of Fashion” yang sudah berlangsung Sabtu kemarin. Pada perbincangan menarik ini, Jeffry Tan akan membagikan tips dan trik terkait menemukan harmoni yang sempurna saat mendesain pakaian dan filosofi – filosofi Mazda yang menjadi inspirasi karyanya kali ini. Jeffry Tan juga akan mempersembahkan filosofi Jinba-Ittai lewat model exhibition dan showcase bertajuk “Celebrating Mazda’s Jinba-Ittai by Jeffry Tan” yang akan diselenggarakan pada tanggal 18 Maret 2023, di Assembly Hall, Both Mazda jam 17.00 sabtu nanti.
Koleksi Exclusive Mazda Curated by Jeffry Tan menghadirkan merchandise berupa Takumi Jacket. Dalam bahasa Jepang, “Takumi” memiliki arti master craftsmen. Koleksi terbatas ini hanya tersedia bagi pengunjung dengan undian raffle yaitu mereka yang telah membeli unit Mazda dan memiliki Surat Pemesanan Kendaraan (SPK). 10 pemenang yang terpilih mendapatkan Exclusive Mazda Curated Takumi Jacket by Jeffry Tan ini.
Dalam ajang GJAW 2023 ini Mazda Indonesia juga akan memberikan banyak program penjualan (sales) yang hanya berlaku untuk pembelian di GJAW 2023 yang berlangsung dari tanggal 10 hingga 19 Maret 2023. Dimana pembeli Mazda selama GJAW akan mendapatkan exclusive merchandise, down payment mulai dari 7%, cashback hingga puluhan juta rupiah, dan program 5 Years Warranty, yaitu layanan garansi kendaraan selama 5 tahun atau 150.000 KM (mana yang tercapai terlebih dahulu), dan bagi customer yang memiliki SPK di GJAW 2023 berkesempatan mendapatkan exclusive Mazda Curated by Jeffry Tan Jacket.
Selain tahun masa garansi yang lebih panjang, Mazda juga memberikan layanan MYMAZDA SERVICE yang sudah tercakup dalam setiap pembelian unit Mazda, dimana pemilik Mazda bebas dari beban biaya perawatan berkala untuk jasa dan suku cadang selama 3 tahun atau 60.000 KM (mana yang tercapai terlebih dahulu), juga pelayanan ERA (Emergency Roadside Assistance) untuk wilayah tertentu, dan·kartu keanggotaan MOC (Mazda Owners’ Club). Semua ini bisa didapatkan untuk service di dealer resmi Mazda, sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Informasi lebih lanjut dapat mengunjungi video tentang MYMAZDA SERVICE di official YouTube channel Mazda Indonesia: https://youtu.be/dLvOCP9Yfsc